Tag: N250 FI

Ninja 250 FI Vs Yamaha R250 (Prediksi)

yupsss judulnya juga prediksi, jadi hanya sebagai ancar-ancar, dan jangan dianggap serius
cukup menarik membahas kedua motor ini, karena jenis mesin yang sama-sama menggunakan dua silinder dibandingkan dengan CBR 250 Yang hanya satu silinder, dan tampilan keduanya yang benar-benar sporty
lah wong r250 nya juga belum rilis disini, baru teaser model race nya saja :mrgreen:
perlu diperhatikan, kalau yang saya sampaikan disini hanya pendapat subyektif dari saya berdasarkan penjualan di Indonesia, jadi apabila ada yang kurang berkenan monggo kita diskusikan bersama
20130217_103948
pertama-tama saya akan membahas beberapa keunggulan yang dimiliki oleh ninja 250 fi dibandingkan R250 :
1. Brand kawasaki
kawasaki dari dulu sudah lekat dengan mogenya dan varian motor berfairing, sehingga akan membuat konsumen cukup tertarik untuk membeli produk mereka, sedangkan yamaha di Indonesia, meskipun memiliki penjualan diatas kawasaki, namun merupakan salah satu produsen yang sudah lekat dengan penjualan varian mainstreamnya. contoh : mio series, vixion series.
2. Nama besar ninja
siapa yang ga kenal ninja ??? bahkan yang versi “jadoel” 2 tak nya saja masih laris manis sampai sekarang, karena sudah tertanam pada pikiran konsumen, kalau motor berfairing dan kencang itu ninja.
3. pencipta trend motor 250cc di Indonesia
jauhh sebelum honda mengeluarkan CBR 250 Kawasaki telah terlebih dahulu mengeluarkan varian ninja 250ccnya dan sampai sekarang masih belum tergoyahkan di tahtanya sebagai raja di kelas ini dalam hal penjualan.
4. Dukungan club dan aksesoris
dari pertama keluar varian ninja 250cc terkenal sebagai motor premium dan disasar oleh biker-biker enthusiast, yang lama-lama membuat suatu komunitas agar dapat menyalurkan hobby nya dan sampai terciptanya club-club yang telah tersebar hampir di seluruh Indonesia, (bahkan saya yang tidak tergabung di club manapun seringkali di salam “klakson” ketika berpapasan dengan sesama ninja250) belum lagi aksesoris yang sudah sejak lama bejibun di pasaran, sehingga dapat membantu konsumen dalam memodif tunggangannya
20130217_103935
kelebihan yamaha R250 :
1. Dukungan after sales
bengkel yamaha jelas bejibun dan lebih banyak dibandingkan kawasaki, dan diharapkan semuanya dapat memanage R250 dengan baik, apalagi yamaha juga berencana mengeluarkan varian mogenya. bengkel yang banyak dan sparepart yang lengkap dapat membantu konsumen dalam after sales, sehingga tidak repot untuk pergi ke bengkel yang jauhhh dan mesti indent sparepart motornya
2. Faktor MOTOGP
jelasss, promosi yamaha yang mensponsori tayangan motogp di salah satu stasiun televisi Indonesia, dimana motor mereka praktis hanya bersaing dengan honda dalam menjadi yang terbaik dan juga iklan semakin di depan yang ada pada motor mereka, membuat konsumen pencinta motogp tertarik pada motor keluaran mereka, apalagi motogp sering dijadikan kiblat sebagai moge yang “keren” dan salah satu aliran dalam memodifikasi tunggangan
3. faktor Rossi
FBR pasti pilih yamaha R250, Valentino Rossi memang pembalap yang fenomenal, terlihat pada iklan teaser R250 dimana mereka menampilkan Rossi dibandingkan Lorenzo yang merupakan seorang mantan juara dunia musim lalu, dan Rossi praktis sedang menurun penampilannya. Helm AGV, Minimoge R250, livery yamaha motogp, kurang apalagi sebagai FBR????
yamaha-r25-2

Kira-kira itulah beberapa kelebihan yang dimiliki masing-masing motor, apabila ada braders sekalian yang ingin menambahkan, ya mongggoooooo 😀
yamaha-r25-3